Apabila hal ini selalu dipegang teguh oleh umat muslim, InsyaAllah dapat mengubah keadaan dunia ini menjadi lebih baik
Selasa, 09 Desember 2008
Es Krim Sari Kedelai
Bahan :
500 gram sari kedelai
100 gram gula pasir
2 buah kuning telur
200 gram roombutter
10 gram tepung maizena
hiasan permen secukupnya
Alat
Mixer, freezer, cetakan dan sendok es krim, panci, kompor, baskom, pengaduk
Pembuatan :
1. Beli sari kedelai dan perhatikan tanggal kadaluarsanya
2. Campur gula pasir, tepung maizena dan sari kedelai hingga tercampur rata ke dalam panci yang sudah dipanaskan
3. Aduk terus campuran tersebut hingga agak mengental dan sedikit berbusa
4. Masukkan kuning telur dan roombutter ke dalam panci, lalu aduk terus hingga tercampur rata
5. Angkat dan tuangkan ke dalam baskom, kemudian aduk terus menggunakan mixer
6. Masukkan adonan ke dalam freezer selama kurang lebih 17 jam
7. Keluarkan, kocok lagi sampai rata lalu simpan lagi di freezer selama 60 menit
8. Lakukan proses n0. 5 hingga 3 kali sampai adonan menjadi halus dan lembut
9. Cetak es krim sesuai selera
10. Tambahkan hiasan (permen warna) secukupnya
11. Masukkan kembali ke dalam freezer, lalu sajikan setelah beku.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar